Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Cara Kompres Foto Menjadi 200 KB tanpa Mengurangi Kualitas

cara mengecilkan ukuran foto menjadi 200 kb

Ketika ingin mengirim dokumen administrasi seperti untuk daftar CPNS terdapat beberapa persyaratan yang harus dipenuhi, salah satunya adalah foto KTP dan pas foto dengan ukuran maksimal 200 KB. Kamu harus tahu cara kompres foto menjadi 200 KB online dan offline, agar nantinya dokumen administrasi kamu bisa diterima oleh HRD.

Umumnya ukuran file foto asli hasil jepretan kamera itu besar, sekitar 1-4 MB. Cukup susah untuk merubah ukurannya menjadi 200 KB.

Perlu diketahui juga bahwa mengecilkan ukuran foto menjadi 200 KB dapat menyebabkan kualitas foto menjadi blur alias tidak jelas, sehingga kamu harus pintar-pintar dalam melakukan kompres foto agar foto tetap jelas dilihat.

Nah pada kesempatan kali ini, saya akan membagikan cara kompres gambar jadi 200 KB sesuai dengan pengalaman. Penasaran bagaimana caranya? Simak selengkapnya di bawah ini.

Cara Kompres Foto Menjadi 200 KB

Cara mengecilkan ukuran foto menjadi 200 KB sebenarnya sangat mudah, bisa dilakukan secara online ataupun offline. Namun tidak semua orang bisa melakukannya, apalagi harus menjaga kualitas foto agar tetap jelas terlihat.

Untuk cara online, kita bisa menggunakan situs kompres foto tanpa mengurangi kualitas. Ada beberapa web kompres foto 200kb yang benar-benar bagus.

Sedangkan untuk cara kompres foto 200 KB CPNS offline kita bisa menggunakan aplikasi Photoshop. Salah satu aplikasi edit foto paling populer, kamu juga pasti tidak asing dengan nama aplikasi-nya.

1. Kompres Foto Menjadi 200 KB Online

Kompres foto secara online bisa menggunakan perangkat gadget apa saja. Bisa menggunakan hp, laptop, tablet dan lainnya. Pada tutorial ini saya menggunakan hp, karena lebih mudah dan pastinya hp sering di bawa kemana-mana.

Berikut langkah-langkah kompres foto menjadi 200 KB online:

  1. Kunjungi web https://imagecompressor.com/.
  2. Klik tombol "UPLOAD FILES".
  3. Pilih dan unggah foto yang ingin kamu kompres.
  4. upload foto yang di kompres
  5. Gulir ke bawah untuk menentukan kualitas kompres, atur Quality hingga hasil comressed 200 KB.
  6. Jika sudah diatur, klik "APPLY".
  7. kompres foto menjadi 200 kb
  8. Tunggu hingga kompres foto dilakukan.
  9. Jika sudah selesai klik tombol "DOWNLOAD".
  10. kompres foto menjadi 200 kb online
  11. Foto akan tersimpan ke penyimpanan perangkat.
  12. Selesai.

2. Kompres Foto 200 KB Offline

Di atas merupakan cara online yang dilakukan pada perangkat hp. Untuk pengguna laptop bisa menggunakan cara offline, yaitu menggunakan aplikasi Photoshop.

Berikut langkah-langkahnya:

  1. Buka aplikasi Photoshop di laptop.
  2. Pilih opsi "File", lalu "Open".
  3. Pilih foto yang akan diubah menjadi 200 KB.
  4. Jika foto terbuka di Photoshop, selanjutnya export foto dengan menekan tombol Shift + Alt + Ctrl + S di keyboard secara bersamaan.
  5. Pada menu Quality masukkan angka 80.
  6. Jika sudah diatur, klik "Save" untuk kompres dan menyimpan fotonya.

Penting: Penentuan angka pada menu Quality bisa diatur sesuai kebutuhan. Angka bisa diatur mulai dari 0-100. Silahkan atur angka yang sesuai agar foto kamu bisa terkompres menjadi 200 KB atau dibawahnya.

Misalnya foto asli ukurannya 1 MB, saya kompres di Photoshop dengan memasukan Quality 80, maka ukuran foto akan menjadi 200 KB.

Web Kompres Foto 200 KB Online

Sebagai alternatif web kompres foto apabila cara di atas terjadi gangguan atau sudah tidak bisa digunakan lagi, kamu bisa menggunakan beberapa web kompres foto 200 KB di bawah ini:

  • smallpdf.com
  • tinypng.com
  • sodapdf.com
  • pdf2go.com
  • pixlr.com
  • iloveimg.com
  • ilovepdf.com

Akhir Kata

Demikian artikel cara kompres foto menjadi 200 KB online dan offline. Keduanya sama-sama mudah dilakukan baik menggunakan HP ataupun Laptop. Tinggal kompres foto berkali-kali dan pilih quality hingga ukrannya menjadi 200 KB.

1 komentar untuk "Cara Kompres Foto Menjadi 200 KB tanpa Mengurangi Kualitas"