Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Cara Headshot FF 2023 dengan Mudah untuk Semua Senjata

Hallo survivor.. pada kesempatan kali ini verhan.id akan berbagi tips bermain free fire lagi. Tips yang akan saya bagikan adalah cara headshot ff dengan mudah tanpa perlu menggunakan cheat, config atau script berbahaya lainnya. Simak selengkapnya di bawah ini.

cara headshot di ff

Mengetahui trik headshot di game shooter seperti Garena Free Fire merupakan suatu kebanggan tersendiri. Ini juga bisa menjadi modal pengetahuan agar permainan kamu cepat berkembang hingga seperti pro player.

Untuk mempelajari headshot ff tidak semudah yang kita lihat seperti pro player di video You Tube. Ada beberapa teknik dan pengetahun yang perlu kamu pelajari supaya headshot di ff dengan mudah.

Nah sebelum mempelajari teknik-nya sebaiknya kita ketahui lebih dalam apa itu headhsot ff, berikut adalah penjelasannya.

Apa itu Headshot FF

gambar headshot ff

Headshot ff merupakan teknik menembak ke arah kepala lawan hanya dengan 1 sampai 2 peluru saja. Ketika kamu membunuh musuh di ff dengan headshot maka akan terlihat gambar headshot ff seperti gambar di atas.

Headhsot sendiri bukan hanya dilakukan menggunakan senjata assault rifle atau submachine gun saja tapi bisa juga menggunakan tangan kosong (menggunakan karakter kla), menggunakan senjata melle seperti panci, bat, katana dan lainnya.

Alasan Survivor Ingin Headshot FF

Alasannya tidak lain karna ingin memenangkan permainan dengan mudah dan cepat.

Headshot ff ini sangat ditakuti oleh semua pemain free fire, bagaimana tidak dalam 1 hingga 2 detik saja karakter ff kita bisa mati jika tidak segera bersembunyi atau menahannya dengan gloo wall. Baca Juga → Custom HUD FF Gloo Wall Cepat.

Bagi pemain pemula yang bertemu pro player yang terbiasa headhsot mungkin akan menganggap lawannya menggunakan cheat auto headshot.

Oleh karena itulah banyak pemain yang mempelajari teknik headshot ini. Untungnya di artikel ini kalian bisa mendapatkan ilmu headshot ff tersebut.

Mari kita mulai masuk ke cara headshot ff terbaru di bawah ini!

Cara Headshot FF dengan Mudah

cara headshot terus di ff

Cara terbaik untuk meningkatkan kemampuan menembak headshot adalah berlatih, kamu bisa latihan main ff biar headshot terus.

Namun latihan secara terus menerus tanpa adanya pengetahuan akan membtuhkan waktu yang lebih lama.

Maka dari itu latihan juga perlu dibarengi dengan pengetahuan teknik menembak serta settingan pada perangkat dan game free fire.

Berikut adalah penjelasan poin-poin penting yang perlu ketahui agar kemampuan headshot kamu semakin mantap.

1. Gunakan Sensitivitas FF Gampang Headshot

Sensitivitas pada game ff merupakan salah satu faktor penting dalam permainan. Semakin cocok pengaturan sensitivitas dengan player tersebut maka semakin mudah melakukan headshot.

Setiap pemain biasanya bisa menentukan settingan sensitivitas versi masing-masing. Ada yang cocok dengan settingan sensitivitas tinggi dan ada juga yg cocok menggunakan settingan rendah.

Nah kalau kamu lebih suka yg kaya gimana? Jangan-jangan belum bisa mencari settingan sensitivitas sendiri.

Kalau mau niru setting headshot ff yang sudah teruji silahkan lihat di sini → Sensitivitas FF Auto Headshot.

2. Mengatur Custom HUD FF Mudah Headshot

Selain mengatur sensitivitas, pemain ff juga bisa merubah ukuran dan posisi tombol-tombol tertentu. Misalnya merubah ukuran tombol tembak ff auto headshot.

Karna setiap tangan dan jari orang memiliki reflek yang berbeda-beda, sudah dipastikan settingan custom hud-nya juga berbeda.

Nah settingan kontrol hud juga harus disesuaikan dengan jari kamu sendiri. Cara menentukannya mudah saja yaitu memposisikan tombol ke tempat paling nyaman, mudah dan cepat dijangkau oleh jari. Seperti itu!

Cuma mau ngasih tau, kalau kamu mau coba settingan hud yang sudah saya buat agar fast hand silahkan lihat di sini → Settingan Custom HUD FF Auto Headshot.

3. Mengetahui Teknik Menembak Headshot

Setelah mendapatkan settingan Sensitvitas dan Custom HUD yang tepat, hal lain yang harus kamu pelajari yaitu teknik menembak headshot di ff.

Di game free fire sendiri terdapat 2 tipe senjata, yaitu senjata jarak jauh dan jarak dekat. Dengan 2 perbedaan jarak tersebut, kamu membutuhkan beberapa teknik menembak yang efektif.

Berikut adalah teknik-teknik menembak yang sudah tercipta di game free fire.

Shot & Drag

Teknik menembak yang pertama adalah Shot & Drag. Teknik ini sering digunakan oleh pro player saat bermain di tournamen.

Cara melakukan teknik Shot & Drag yiatu pemain menekan dan menahan tombol tembak sembari menggerakan aim ke arah lawan, lebih tepatnya ke arah kepala agar terjadi headshot.

Senjata yang cocok menggunakan teknik Shot & Drag adalah senjata jauh seperti Scar, Groza, AK dan senjata Assault Rifle lainnya.

Semi-Tapping

Semi tapping adalah teknik menembak dengan cara menahan tombol tembak hanya 1 sampai 2 detik saja, lakukan secara berulang-ulang hingga karakter lawan knock atau mati.

Alasan semi-tapping bisa memudahkan headshot tidak lain karna dapat mengatur recoil senjata tetap rendah, sehingga kamu bisa mengarahkan aim ke kepala musuh dengan mudah.

Coba bayangkan jika kamu menembak dengan cara menekan tombol secara terus-menurus, peluru akan melesat/mencar tidak beraturan.

Teknik semi-tapping cocok digunakan untuk senjata jarak menengah dan jarak jauh.

Release Scope

Berbeda dengan 2 teknik di atas yang bisa dimainkan tanpa scope. Release Scope adalah teknik yang berfokus pada scope, cara bermainnya yaitu pemain membidik karakter musuh melewati scope.

Hal yang perlu diperhatikan saat menembak menggunakan scope adalah damage yang diterima musuh. Jika damage yang diterima lawan semakin berkurang maka lepas bidikan scope terlebih dahulu, kemudian bidik dan lanjut menembak musuh.

Teknik release scope juga bisa dikombinasikan dengan shot & drag. Ketika kamu sedang melakukan bidik terhadap musuh, lakukan shot & drag ke kepala musuh dengan cepat.

Jump Shot

Jump Shot merupakan teknik menembak sambil melompat. Teknik ini sangat efektik ketika menghadapi musuh jarak dekat seperti di dalam ruangan rumah.

Seperti yang kita ketahui bahwa auto aim pada game free fire otomatis akan membidik ke arah badan. Dengan menembak sembari meloncat, jika beruntung bidikan senjata akan naik mengarah ke kepala musuh.

Senjata yang cocok menggunakan teknik jump shot adalah senjata jarak dekat seperti shotgun M1014 dan submachine gun MP40.

Squad Down Shot

Selain menembak sembari meloncat ternyata ada juga teknik jongkok. Teknik ini lebih dikenal oleh survivor Indonesia dengan sebutan Jongkok Shot.

Cara melakukan gerakan Sqruad Down Shot, yaitu sebelum menembak ambil posisi jongkok terlebih dahulu, kemudian arahkan aim ke musuh dan selanjutnya ganti posisi berdiri dibarengi menekan tombol tembak.

4. Trik Headshot FF Menggunakan Senjata Jarak Jauh

Untuk menembak headshot ff jarak jauh kamu bisa menggunakan teknik shot and drag, semi taping dan reales scope.

Salah satu pro player yang sudah hafal dengan teknik di atas adalah Letda Hyper. Dia sangat jago menggunakan senjata assault rifel Scar.

5. Trik Headshot FF Menggunakan Senjata Jarak Dekat

Sedangkan untuk jarak dekat lebih efektif menggunakan teknik jump shot dan shot and drag.

Senjata yang cocok digunakan untuk jump shot adalah shotgun, teknik ini sangat di sukai oleh pro player dengan id ff frontal gaming.

Senjata FF yang Mudah Headshot

senjata ff mudah headshot

Gak semua senjata yang di ff itu mudah digunakan, setiap senjata memiliki tingkat recoil yang berbeda-beda. Di free fire sendiri ada beberapa macam senjata dengan jenis peluru yang berbeda.

Di bawah ini adalah rekomendasi akurasi senjata ff terbaik berdasarkan jenis peluru-nya.

1. Senjata Submachine Gun

VECTOR adalah salah satu senjata SMG jarak menengah yang tidak menggunakan item foregrip dan stock. Karna senjata ini memang dibekali akurasi tinggi, sehingga tidak mudah meleset dari aiming.

Dan skor akurasi yang diberikan oleh garena pada senjata vector adalah 61. Maka dari itu menggunakan senjata Vector sebagai jarak menengah dan dekat adalah pilihan yang tepat.

Item pelengkap yang dapat digunakan pada senjata ini yaitu Muzzle dan Magazine.

2. Senjata Assault Rifle

Ada 2 senjata AR terbaik yang akan saya rekomendasikan disini. Yang pertama adalah M4A1 yang memiliki akurasi tertinggi dibandingkan senjata AR lainnya, skor akurasi-nya adalah 55.

Kelemahan dari senjata M4A1 adalah kecepatan atau rate of fire yang rendah dan jarak yang tidak terlalu jauh. Namun kamu tidak perlu khawatir karna di game free fire terdapat skin senjata yang dapat menambah rate of fire dan range.

Pilihan ke 2 yaitu SCAR. Senjata ini menjadi pilihan terbaik bagi survivor karna memilik rate of fire dan jarak yang jauh, hanya saja untuk menggunakan senjata scar kamu benar-benar membutuhkan item forgrip.

Forgrip dapat membantu menstabilkan recoil senjata scar agar mudah headshot.

3. Senjata Stoner Rifle

Kalau senjata peluru SR pasti kalian sudah tau jawabannya. Ya, AWM adalah pilihan terbaik untuk pemain yang pandai menggunakan sniper.

AWM memiliki akurasi terbaik dibandingkan dengan sniper KAR98K dan M82B. Dari segi jarak pun memiliki skor tertinggi, yaitu 91.

Hanya saja untuk mendapatkan AWM tidak mudah, senjata ini hanya bisa didapatkan dari peta harta, bounty dan air drop.

4. Senjata Shotgun

Terkahir ada senjata jarak dekat yaitu Shotgun. Sedikit susah untuk menentukan pilihan terbaik senjata SG ini, karna setiap senjata memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing.

Namun berdasarkan kepopuleran M1014 dan M1887 adalah senjata yang paling sering digunakan, karna 2 senjata ini cukup mudah untuk melakukan headshot di ff.

Pemain yang cukup populer menggunakan Shotgun m1014 adalah Frontal Gaming dan BNL.

Cara Headshot FF Menggunakan Cheat

headshot ff dengan cheat

Sudah bukan hal biasa lagi kalau cheat merupakan jalan pintas dalam sebuah permainan, termasuk di game free fire ini. Tidak jarang juga pemain yang ingin jadi cheater headshot ff.

Padahal di game ff cara membidik aim ke musuh sudah auto atau otomatis mengenai target, entah kenapa masih ada aja saja orang yang berbuat curang.

Bagaimana Cara Menggunakan Cheat FF?

Sepengetahuan saya orang yang menggunakan cheat itu menggunakan aplikasi khusus yang dapat merubah atau memodifikasi program pada game free fire.

Jadi orang tersebut memasang aplikasi citer di hp, kemudian menjalankan program citer pada aplikasi tersebut, setelah aplikasi citer berjalan baru membuka aplikasi game free fire, secara otomatis cheat ff akan aktif.

Contohnya seperti yang dilakukan oleh Ruok FF, pemain ff asat Thailand ini pernah mengalami kasus menggunakan cheat saat bermain game. Namun kabar tersebut masih dugaan penonton youtube, belum terbukti benar-benar citer ff.

Info Aplikasi Cheat FF Auto Headhsot

Seperti pernyataan di atas bahwa di game free fire dapat menggunakan aplikasi cheat agar mudah headshot. Akan tetapi untuk menggunakan apk hack ff auto headshot hp kamu perlu di root.

Saat ini sudah banyak orang yang bisa membuat citer headshot ff. Dengan bantuan aplikasi dan config yang dapat membantu pemain menembak auto headshot.

Berikut adalah beberapa aplikasi cheat ff auto headshot terbaik yang sering digunakan oleh streamer:

  1. Bellara VIP
  2. Game Guardian
  3. Freedom
  4. Cheat Engine
  5. Lucky Patcher
  6. Nicco Apk
  7. Novuz
  8. Cheat Ruok

Sebaiknya hindari aplikasi citer di atas, karna akan menyebabkan banned permanen pada akun free fire kalian. Lebih baik belajar headshot ff tanpa cheat walaupun butuh waktu latihan yang cukup lama.

Akhir Kata

Itulah teknik atau cara headshot ff tanpa cheat yang bisa kamu pelajari. Sangat bermanfaat bukan? Dengan mengetahui trik headshot ff di atas, kamu akan lebih mudah memenangkan permainan hingga mendapatkan Booyah!

Sekian artikel game no 1 free fire kali semoga bermfaaat!

Jangan lupa share juga artikel ini agar teman bermain ff kamu bisa mengetahui teknik headshot terbaru juga.

2 komentar untuk "Cara Headshot FF 2023 dengan Mudah untuk Semua Senjata"